Jakarta, LAMAN.IO – Maruarar Sirait, mantan kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyebut saat ini dirinya ikut Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).
Peryataan Maruarar tersebut disampaikan menjawab pertanyaan sejumlah awak media mengenai partainya saat ini.
Para wartawan itu menanyakan, apakah Maruarar berlabuh ke Gerindra setelah mendukung penuh Prabowo Subianto pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
“Saya ikut Gerindra,” ujar pria yang akrab disapa Ara itu dalam acara Buka Puasa Bersama Aktivis Nasional dan Sahabat Bang Ara di daerah Jakarta Pusat, Minggu 7 April 2024.
Baca juga: PDIP Belum Putuskan Apakah Gabung di Pemerintahan Baru atau Pilih Oposisi
Maruarar yang merupakan kelahiran Medan, 23 Desember 1969 itu merupakan putra dari Sabam Sirait, mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI.
Dalam sejumlah kesempatan, Megawati juga pernah bercerita bahwa Sabam Sirait merupakan orang pertama yang membujuknya terjun ke politik.
Maruarar yang merupakan alumnus Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Parahyangan Bandung itu sempat duduk sebagai anggota DPR RI selama tiga periode.
Namun, menjelang Pemiu 2024, sekitar sebulan sebelumnya, mantan Ketua Taruna Merah Putih itu berpamitan dari PDI-P.
Baca juga: Golkar Siap Usung Menantu Jokowi di Pilkada Sumut
Saat berpamitan, ia mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri hingga Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI-P Hasto Kristiyanto.
Maruarar juga mengaku keluar dari PDIP karena mengikuti langkah politik Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Namun saat itu ia tak merinci apakah alasan itu terkait dengan dukungan terhadap pasangan calon presiden dan wakil presiden tertentu, atau hal lain.
“Saya memilih untuk mengikuti langkah Pak Jokowi karena saya percaya Pak Jokowi adalah pemimpin yang sangat didukung oleh rakyat Indonesia,” ujar Maruarar.
Namun, akhirnya belakangan diketahui bahwa Maruarar Sirait mendukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
Dan kini dia bergabung dengan Partai Gerindra. []